Iklan

Jumat, 06 September 2024, September 06, 2024 WIB
Last Updated 2024-09-07T03:55:15Z

Purun Timur Jadi Tuan Rumah Pertemuan Majelis Taklim Se-Penukal

Kades Purun Timur saat membagikan doorprize kepada peserta Majelis Taklim 


HitsIndo.com--Desa Purun Timur Kecamatan Penukal Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) dipercaya menjadi lokasi pertemuan Majelis Taklim se-Kecamatan Penukal tahun 2024 ini.


Kegiatan tersebut digelar pada 30 Agustus 2024 lalu yang berjalan sukses dan kondusif dengan jumlah peserta 13 desa yang ada di kecamatan Penukal. 


Dalam acara tersebut selain dihadiri  Majelis Taklim dari 13 desa kecamatan penukal turut hadir juga Majelis taklim dari kecamatan abab dan Tanah Abang, diantaranya Desa Pengabuan, Prambatan, dan Desa Harapan Jaya.


Serta turut dihadir juga kepala desa Purun Timur Alkat SH, berserta perangkat desa, Ketua BPD, PKK berserta anggota, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tamu undangan.


Kepala Desa Purun Timur Alkat SH dalam sambutannya menyatakan ucapan terimakasih kepada seluruh anggota Majelis taklim, yang berkenan hadir pada acara pertemuan, di masjid Masjid Nurul Islam sekira pukul. 13:00 Wib.


"Kami ucapkan ribuan terima kasih wabil khusus kepada semua majelis taklim yang telah hadir, sudah tentu dengan adanya pertemuan ini terjalin silaturahmi yang lebih erat sesama majelis taklim se-Kecamatan penukal baik dengan pemerintah desa purun timur," ungkap Alkat


Dalam rangakaian acara pertemuan tersebut sebagai bentuk apresiasi, kepada peserta Majelis Taklim yang hadir sekaligus pucak HUT RI ke-79, kepala desa Purun Timur pun menyiapkan doorprize berupa uang dan juga berupa kado / hadiah yang berjumlah jutaan rupiah.


Lebih lanjut lagi Kepala desa termuda di kabupaten PALI ini menyampaikan selaku pemerintah desa Purun timur sangat apresiasi dan merasa bangga sudah menjadi bagian dari tuan rumah atas kegiatan - kegiatan tersebut.


"Semoga apa yang telah kita laksanakan menjadi nilai ibadah untuk kita semua," harapnya. (red/adr)