Iklan

Senin, 12 Februari 2024, Februari 12, 2024 WIB
Last Updated 2024-02-13T06:58:42Z

Bupati PALI Turut Bakar Surat Suara Pemilu Rusak, KPU Sebut Jumlahnya Segini

dok. KPU PALI


HitsIndo.com -- Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Provinsi Sumatera Selatan Dr Ir.H.Heri Amalindo MM turut membakar surat suara Pemilu 2024 yang rusak bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) PALI serta Bawaslu, Kapolres serta dari Kodim 0404 Muara Enim, Selasa 13 Februari 2024 di depan Gudang KPU.


Kegiatan yang diikuti Bupati PALI Heri Amalindo tersebut dalam rangka pemusnahan surat suara Pemilu yang rusak yang telah melalui penyortiran saat pelipatan surat suara beberapa pekan lalu. 

"Kami hadiri pemusnahan surat suara Pemilu rusak jelang H-1 pemungutan suara agar tidak disalahgunakan," ungkap Bupati PALI. 

Dengan telah dimusnahkannya surat suara Pemilu rusak, Bupati PALI mengingatkan kepada penyelenggara Pemilu untuk memastikan logistik terutama surat suara cukup.

"Tetap pantau pendistribusian logistik Pemilu agar benar-benar sampai ke TPS. Serta kami minta untuk transparansi hasil Pemilu besok," pesan Bupati. 

Dengan kesiapan proses Pemilu, Bupati PALI mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk turut mensukseskan pesta demokrasi 14 Februari 2024 besok.

"Jangan golput bagi yang telah memiliki hak pilih. Datang ke TPS gunakan hak pilih dan jangan terpecah karena beda pilihan," ajaknya.

Sementara itu, Ketua KPU PALI Sunario SE menyebut bahwa jumlah surat suara yang dimusnahkan paling banyak surat suara untuk DPD RI ada 2.042 lembar. 

"Paling banyak surat suara DPD-RI,  kemudian untuk surat suara Pilpres sebanyak 39 lembar," sebut Sunario. 

Kemudian untuk surat suara DPR-RI, sambung Sunario berjumlah 484 lembar. 

"Lalu surat suara DPRD Provinsi yang rusak ada 545 lembar dan surat suara DPRD Kabupaten ada 194 lembar," terangnya.*